Hasil MotoGP, Vinales Kalahkan Marquez di GP Assen
Maverick Vinales berhasil menjadi juara di GP Belanda yang berlangsung di Sirkuit Assen, Minggu (30/6/2019). Pebalap Yamaha itu berhasil mengalahkan Marc Marquez dan Fabio Quartarato.
Kemenangan ini menjadi yang pertama bagi Vinales pada musim 2019 ini, sekaligus sejak GP Australia musim 2018. Hasil ini sekaligus menjadi podium pertama bagi tim Movistar Yamaha untuk MotoGP 2019, atau dengan kata lain Yamaha akhirnya pecah telur di musim 2019.
Return of the Mack!!! ????@mvkoficial12 storms to victory at Assen! ????????#DutchGP ???????? pic.twitter.com/4mHWsef5eC
MotoGP ???????? (@MotoGP) June 30, 2019
Sejak awal balapan, Vinales sangat kompetitif bahkan beberapa kali bersaing dengan Marquez bersama Quartararo untuk merebut posisi pertama. Marquez pun harus puas mengisi urutan kedua, dan Quartararo di posisi ketiga. Selanjutnya posisi keempat dihuni pebalap Ducati, Andrea Dovizioso.
Usai lampu hijau menyala pebalap Suzui Alex Rins langsung mengambil alih posisi pertama, disusul rekan setimnya Joan Mir mengisi urutan kedua, dan Quartararo posisi ketiga.
Urutan keempat diisi oleh Vinales yang terus ganggu oleh Marquez. Putaran kedua Marquez pun berhasil menyalip Vinales dan persaingan urutan pertama hingga ketiga pun semakin ketat.
Namun sayang, Rins mengalami kecelakaan karena terjatuh. Urutan pertama langsung diambil alih oleh Quartararo posisi pertama, Vinales kedua dan Marquez ketiga. Hanya berjarak satu putaran, sang Baby Alien langsung berada di urutan kedua.
Sesekali Marquez menekan Quartararo. Sementara Valentino Rossi mengalami kecelakaan yang melibatkan Takaaki Nakagami sehingga tidak bisa melanjutkan balapan.
Rossi's disastrous weekend ends in the gravel and it looks like Nakagami was also involved. The Japanese appears hurt.
?https://t.co/4mJvNS1MMt
CRASH.NET/MotoGP (@crash_motogp) June 30, 2019
#DutchGP #MotoGP Race pic.twitter.com/vjzVNhFOdg
Balapan berlangsung beberapa putaran, Quartararo masih memimpin balapan meski terus mendapatkan tekanan dari Marquez. Begitu sebaliknya Vinales terus menekan pebalap tim Repsol Honda.
Sang Baby Alien berhasil menyalip Quartararo di trek lurus. Namun, tidak lama kembali disusul lagi oleh Rookie asal Perancis itu, karena pada tikungan kedua Marquez sedikit melebar.
Marquez glances at the trackside TV before overtaking Quartararo for the lead on the following straight, the French rookie's bike looking unstable in the cross wind.
?https://t.co/4mJvNS1MMt
#DutchGP #MotoGP Race pic.twitter.com/6AzYZeWwo2
CRASH.NET/MotoGP (@crash_motogp) June 30, 2019
Jarak ketiga pebalap itu semakin dekat, bahkan pebalap di urutan keempat, yaitu Dovizioso mencoba memperkecil jarak. Balapan tersisa 14 putaran lagi, Vinales berhasil menyalip Marquez dan terus menekan Quartararo.
It's Marquez vs the Yamaha for Dutch MotoGP victory!
?https://t.co/4mJvNS1MMt
#DutchGP #MotoGP Race pic.twitter.com/Bg6tTZIyBG
CRASH.NET/MotoGP (@crash_motogp) June 30, 2019
Balapan tersisa 10 putaran lagi, Vinales menduduki urutan pertama dibayangi oleh Marquez. Selama beberapa putaran keduanya saling bersaing merebutkan posisi pertama.
10 to go and we look set for the first one-on-one Vinales vs Marquez victory duel...
?https://t.co/4mJvNS1MMt
#DutchGP #MotoGP Race pic.twitter.com/c8xjigj2bC
CRASH.NET/MotoGP (@crash_motogp) June 30, 2019
Sementara Quartararto perlahan melambat dan mengisi urutan ketiga. Jarak dengan posisi kedua juga semakin jauh. Balapan tersisa tiga putaran lagi, posisi tiga besar masih dihuni oleh ketiga pebalap itu. Sampai akhirnya Vinales menjadi yang pertama menyentuh garis finish, disusul Marquez dan Quartararo.