Airbrush Bisa Tahan Lama, Jangan Sering Lakukan Ini

Salah satu fairing motif airbrush yang dijual di salah satu toko di sentra aksesori di Otista, Kampung Melayu, Jakarta Timur, Senin (5/3/2018).

- Banyak pecinta modifikasi yang melakukan airbrush pada motornya. Namun, tak sedikit juga dari mereka yang paham bagaimana merawat airbrush tersebut.

Yoni Ismail dari Yonz Art di daerah Jagakarsa, Jakarta Selatan, mengatakan bahwa airbrush yang tidak terawat bisa berubah menjadi kusam atau bahkan pudar warnanya.

"Jika tidak dirawat, paling hanya bertahan satu tahun. Perawatannya mudah, cukup cuci dengan shampoo khusus sepeda motor," ujar Yoni, kepada Kompas.com, belum lama ini.

Yoni juga menambahkan, tidak perlu dipoles terlalu sering, karena bisa membuat lapisan pernis jadi terkikis. Jika sudah terkikis, airbrush akan cepat pudar.

"Sebagus apapun pernisnya, jika setiap kali motor dicuci terus dipoles, pasti akan cepat pudar. Cukup lakukan pemolesan dua bulan sekali," katanya.

Jika perawatannya tepat, seharusnya airbrush bisa bertahan hingga tiga sampai empat tahun.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel