BMW Luncurkan X5 CKD di Indonesia
- BMW Group Indonesia resmi meluncurkan generasi baru dari BMW X5 di Jakarta, Kamis (11/4/2019). Mobil bergenre sport utility vehicle (SUV) atau sport activity vehicle (SAV) dalam bahasa BMW ini, hadir menggantikan generasi ketiga yang sudah lima tahun beredar di Tanah Air.
President Director BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan, mengatakan, sejak generasi awal sampai generasi ketiga, populasi BMW X5 terus mengalami peningkatan di seluruh dunia, termasuk untuk pasar Indonesia sendiri.
"BMW X5 rangkum seluruh keunggulan rangkaian kendaraan BMW X. Generasi sebelumnya telah terbukti menjadi salah satu model BMW paling favorit di Indonesia dan berhasil memperkuat jajaran SAV BMW secara keseluruhan. Sejak 2014, lebih dari 1.300 unit X5 generasi ketiga telah terjual di Indonesia, sementara secara global jumlahnya mencapai 2,1 juta unit," ucap Ramesh dalam seremoni peluncuran di Jakarta, Kamis (11/4/2019).
All New BMW X5 datang ke Indonesia dengan status rakitan lokal di BMW Producrtion Network 2, Gaya Motor, Sunter. Kehadirannya sekaligus menandai titik penting pada 'The Year of X' setelah peluncuran generasi terbaru BMW X1, BMW X2, BMW X3, dan BMW X4.
BMW mengkalim banyak menyematkan ragam invoasi baru pada mobil yang memiliki julukan "The Boss" ini. Kemampuan untuk menjelajah medan off-road, fitur dan teknologi xDriver baru yang berlimpah, sampai bahasa desain yang lebih berkarakter.
Dari segi performa, X5 dibekali mesin 3.000 cc BMW TwinPower Turbo 6 silinder yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 340 tk dan torsi 450 Nm. Tenaga tersebut ditransfer melalui sistem transmisi 8 percepatan Steptronic Sport.
X5 generasi keempat hanya datang dengan satu varian, yakni BMW X5 xDrive40i xLine. BMW membandrol X5 sebesar Rp 1.489.000.000 off the road, untuk unitnya sendiri akan mulai tersedia pada 12 April 2019.