AHM Janji Inden Honda Forza 250 Tak Lama
- PT Astra Honda Motor (AHM) mengklaim bahwa jumlah surat pemesanan kendaraan (SPK) Forza 250 melebihi ekspetasi perusahaan. Terhitung sejak pertengahan 2018 hingga awal 2019 sudah terjual lebih dari 1.100 unit.
Permintaan konsumen pada skuter premium berkubiasi mesin 250 cc itu, sampai sekarang masih cukup tinggi. Bahkan, permintaan pembeli pun akan dipenuhi secara bertahap, seiring dengan pengiriman unit dari Thailand ke Indonesia.
Menurut Thomas Wijaya, Direktur Pemasaran AHM, unit yang sudah dikirim ke tangan konsumen sudah sekitar 1.000 unit, selebihnya dipenuhi dalam beberapa pekan ke depan.
Honda Akui Harga Forza Kemahalan Dibanding XMAX
"Jadi untuk yang pesan Forza sekarang ini, dalam waktu satu hingga dua bulan ke depan sudah bisa terpenuhi. Kondisi ini lebih cepat jika dibandingkan sebelumnya yang lebih dari itu," kata Thomas belum lama ini di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat.
Secara pasar, Thomas mengakui cukup besar dan diperkirakan tetap dalam kondisi seperti itu dalam beberapa waktu ke depan. AHM pun kata dia cukup optimistis dengan Forza, karena penerimaan masyarakat terbukti cukup bagus.
"Kami akan mencoba memnuhi permintaan dan keinginan pasar, terutama pada segmen skuter premium 250 cc ini," ujar Thomas lagi.