Apa Jadinya Tarik Handbrake Elektronik pada 193 kpj (Video)
Jenis rem parkir ( rem tangan) yang umum digunakan saat ini, ditarik dengan tangan, pada beberapa segmen mobil mulai digeser keberadaanya, dengan rem tangan elektronik (electronic handbrake).
Terkait dengan teknologielectronic handbrake tersebut, salah satu presenter Top Gear, Chris Harris, ingin mengetahui apa yang akan terjadi jika rem jenis ini punya respons yang sama, dibanding dengan rem tangan yang masih manual. Kali ini mereka menggunakan mobilVolkswagen Golf R facelift.
Masih belum selesai, dalam pengetesan, Harris ingin membuktikannya pada kecepatan 120mph (193kpj). Kemudian, apakah dengan jenis teknologi ini, mobil bisa diajak bersenang-senang misalnya berakselerasi dan melakukan drift-drift kecil.
Berdasarkan video singkat dari akun Top Gear berdurasi 1 menit 52 detik, tampak kalau mobil yang dipacu kencang kemudian ditarik tombol electronic handbrake, mobil tak ngepot, tapi secara bertahap dan perlahan-lahan mobil berhenti.
Ini berbeda dengan mobil dengan tuas rem parkir manual dan jadul. Ketika terjadi sesuatu seperti bencana alam, Pada kecepatan segitu bahkan dan rem tangan ditarik bisa terguling.
Agar lebih puas, simak videonya.