Berikut Jadwal Lengkap GP Perancis Akhir Pekan Ini

Jadwal Lengkap MotoGP Perancis 2018

- Akhir pekan ini akan kembali berlangsung balapan sepeda motor paling bersengsi MotoGP, yang memasuki seri kelima di Sirkuit Le Mans, Perancis.

Balapan nanti menjadi momen spesial buat Johann Zarco karena bertanding di hadapan para pendukungnya. Musim 2017 dia berhasil podium, dan tentu saja tahun ini juga mengincar kemenangan.

Zarco harus mewaspadai Marc Marquez, serta duet Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Begitu juga dengan Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo yang punya rekor sebagai pebalap dengan putaran tercepat di Le Mans.

Apabila tidak ada perubahan jadwal maka, Moto3 seperti biasa mulai lebih awal, yaitu pukul 16.00 WIB, selanjutnya Moto2 17.20 WIB, dan kelas utama dimuai jam 19.00 WIB.

Sebelum balapan, mulai hari ini sesi latihan bebas (free practice/FP) juga dimulai pukul 14.00-14.40 WIB untuk Moto3, 15.55-16.40 WIB kelas Moto2, dan 14.55-15.40 WIB FP1 MotoGP.

Selanjutnya FP2 MotoGP dimulai 19.05-19.50 WIB, dan Sabtu (19/5/2018) dimulai FP3 Moto3 pada jam yang sama seperti Jumat (18/5/2018).

Terakhir, Minggu (20/5/2018) balapan Moto3 dimulai pukul 16.00 WIB, Moto2 17.20 WIB, dan MotoGP 19.00 WIB.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel