Honda Belum Pasang Harga buat PCX Listrik
- Honda PCX Electric resmi dipamerkan di ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Selatan. Namun, hanya untuk diperlihatkan kepada masyarakat, belum diproduksi dan dijual.
Thomas Wijaya, Direktur Pemasaran PT Astra Honda Motor (AHM) menjelaskan, secara tahap sudah final tetapi masih ada beberapa hal yang diurus, termasuk harga jual.
"Jadi belum bisa kita tentukan, apalagi mengumumkan soal harga. Kita lihat dulu nanti semuanya," ujar Thomas di ajang IMOS 2018, Rabu (31/10/2018).
Secara pasar, Thomas cukup optimistis bahwa ke depan akan berkembang apalagi tren dunia mengarah ke sana. Dia juga berharap skutik listrik tersebut bisa segera diluncurkan.
"Dari sisi perakitan, dan lain sebagainya masih dalam tahap finalisasi, kami harapkan dalam waktu dekat ini bisa meluncur di Indonesia," kata Thomas.
Sebelumnya, David Budiono, Production, Engineering, and Procurement Director AHM pernah mengatakan bahwa, line produksi sudah siap dan saat ini masih terus melakukan studi, menyoal teknologi motor listrik.
Rumor, mulai diproduksi secara massal pada akhir tahun ini. Kemungkinan dijual sekitar awal tahun depan.