Daihatsu Kawal Konsumen Liburan Natal-Tahun Baru

Posko Siaga Daihatsu saat Natal dan tahun baru

Meyambut musim libur Natal dan tahun baru, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kembali mendirikan Pokso Siaga. Total ada tiga posko yang disediakan dan beroperasi 24 jam penuh, yakni di Rest Area KM 72 (Purbaleunyi), Rest Area Km 102 (Cipali), dan Rest Area Km 275 (Pejagan).

Ketiga posko ini siap melayani pengguna Daihatsu sejak 21-30 Desember 2018 mendatang. Untuk memenuhi kebutuhan servis agar kondisi kendaraan tetap prima, Daihatsu juga menyediakan fasilitas servis kendaraan yang didukung oleh mekanik handal.

Konsumen Daihatsu juga berkesempatan untuk mendapatkan ragam promo menarik, salah satunya gratis dua liter oli setelah membeli dua liter sebelumnya. Daihatsu juga turut menyediakan nitrogen gratis bagi setiap pengunjung.

Menurut Customer Satisfaction & Value Chain Division Head ADM Elvina Afny, kehadiran posko Daihatsu lebih untuk memberikan kenyamanan pada konsumen yang berpergian menikmati momen libur Natal dan tahun baru.

Daihatsu kembali menemani Sahabat selama libur akhir tahun dengan menghadirkan Posko Siaga yang akan menambah kenyamanan sebagai tempat singgah dan mendapatkan servis terbaik untuk kendaraan agar tetap prima, ungkap Elvina dalam keterangan resminya, Jumat (21/12/2018).

Selain menyediakan Posko Siaga, konsumen tetap dapat mengunjungi bengkel resmi Daihatsu yang tersebar di seluruh Indonesia sebanyak 147 outlet yang menyediakan layanan servis kendaraan. Konsumen dapat melakukan servis setiap enam bulan atau kelipatan 10.000 KM, mana yang lebih dulu tercapai.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel