BMW Paling Siap Masuk ke Era Mobil Listrik

BMW Indonesia menghadirkan i8 Roadster di GIIAS 2018


- BMW Indonesia mengklaim kepemimpinannya di bidang inovasi teknologi, pengembangan berkelanjutan, dan desain untuk kendaraan listrik. Konsistensi BMW selama ini, telah ditunjukan melalui beragam upaya yang dilakukan selama ini.

President Director BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan, menjelaskan bahwa BMW Indonesia tak berhenti mensosialisasi manfaat kendaraan listrik. Hal ini dilakukan agar pemangku kepentingan dapat mendukung dan mempercepat hadirnya ekosistem pendukung kendataan listrik.

BMW Indonesia berkomitmen terus berikan edukasi seputar manfaat kendaraan listrik dan kepemimpinannya dalam hadirkan kendaraan listrik dan ekosistem yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Selain menghadirkan First-ever BMW i8 Roadster di GIIAS 2018, BMW Indonesia juga berbagi seputar informasi dan pengalaman dalam menghadirkan kendaraan listrik dan infrastrukturnya, ujar Ramesh di ICE, BSD, Tangerang, Rabu (8/8/2018).

Menurut Ramesh, pengalaman menjadi indikator penting mengimplimentasikan konsep inovatif dalam industri otomotif. Sebagai brand pelopor, BMW berinisiatif untuk membangun komunikasi antara pemangku kepentingan terkait, pemerintahan, dan pelaku industri lainnya dengan maksud memberikan pengalaman penggunaan kendaraan listrik yang nyaman, mudah, serta ekonomis.


Sementara itu, Vice President Corporate Communication BMW Group Indonesia Jodie O'Tania, menegaskan bahwa brand asal Eropa yang dinaunginya, sampai saat ini merupakan pelopor mobil listrik di Indonesia.

"Pertama kami bukan hanya mengenalkan produk dan brandnya saja, tapi karena kami juga turut serta menghadirkan ekosistem pendukungnya. Semua itu sudah kita lakukan dan terus berjalan, bahkan kami juga sudah berkerja sama dengan beberapa perusahaan pemerintah, seperti PLN dan Pertamina," kata Jodie di lokasi yang sama.

Bentuk keseriusan BMW Indonesia terhardap kendaraan listrik diperlihatkan bukan hanya dari langkah meluncurkan mobil listik dengan ragam teknologi modern, tapi juga layanan purna jualnya. Kondisi ini ditunjukan melalui adanya diler khusus BMW untuk kendaraan listrik.

Sampai saat ini BMW sudah memiliki dua diler khusus untuk pelanggan mobil listriknya. Satu di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, dan satu lagi di Serpong, Tangerang. Melalui keseriusan tersebut, BMW berharapa pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya bisa bergerak lebih cepat untuk mendukung infrastruktur dan kebijakannya di Tanah Air.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel